Kamis, 21 Juni 2012

TUHAN.. AKU MAU JADI ORANG KAYA


(07-10-2010)


Duhai, Tuhan..
aku mau jadi orang kaya
tak pintar pun biarlah, asal punya uang segudang, bisa puas ku bagikan
karena aku cinta sesama

Duhai, Tuhan..
aku mau jadi orang kaya
tak beranak pun terserah, asal punya istana megah, bisa ajak mereka tinggal, punya orang tua beratus pasang, punya anak berjuta-juta
dari jalanan yang terbuang
karena ingin mereka merdeka

Duhai, Tuhan..
aku mau jadi orang kaya
tak bekerja pun ya sudah, asal punya banyak usaha, bisa ajak mereka berkarya, lihat perjuangan dan kerja keras
dari tangan tak bertangan, dari kaki tak melangkah
karena ingin mereka merasa

Duhai, Tuhan..
aku mau jadi orang kaya
tak sarjana pun tak apa, asal punya ribuan sekolah, bisa ajak mereka belajar, bagi si kecil yang menderita, bagi si tua yang makin renta
mengeja huruf menyulap kata, menyusun kata jadi cerita
biar tak dipandang sebelah mata, oleh dia yang berkemeja
karena ingin mereka terhormat

Duhai, Tuhan..
aku mau jadi orang kaya
tak sehat pun okelah, asal punya rumah sakit hebat, biar sembuh yang tak ber-uang, biar berlari yang tak berjalan
biar tersenyum yang berduka
karena ingin mereka bahagia

Tuhan sayang..
aku sungguh ingin kaya
buat aku jadi kaya, ambil dari yang tak tau bersedekah, biar mereka tau rasa, menengadah pada yang papa

aku ingin jadi orang kaya, Tuhan..
karena lelah melihat kemiskinan